Home » Prabowo Beri Arahan Terakhir pada Hari Penutupan Retreat

Prabowo Beri Arahan Terakhir pada Hari Penutupan Retreat

by ATV NEWS
9.9K views
close
Banner iklan disini

MAGELANG – Retreat kepala daerah di Lembah Tidar, Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, memasuki hari terakhir pada Jumat (28/2/2025). Selama delapan hari, sebanyak 494 kepala daerah telah mengikuti kegiatan ini.

Berdasarkan jadwal resmi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan memberikan pengarahan langsung kepada seluruh kepala daerah. Sehari sebelumnya, ia telah memimpin parade senja dan menghadiri jamuan perpis9852ahan pada Kamis (27/2) sore.

Parade senja tersebut juga dihadiri oleh Presiden ke-7 RI Joko Widodo, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, serta Ketua DPR RI Puan Maharani.

Selain kepala daerah, sebanyak 477 wakil kepala daerah yang baru bergabung dua hari sebelum acara puncak juga turut hadir. Prabowo dijadwalkan memberikan pengarahan selama 2,5 jam, mulai pukul 09.00 hingga 11.30 WIB.

Setelah sesi pengarahan, Prabowo bersama kepala daerah dan wakil kepala daerah akan melaksanakan salat Jumat, dilanjutkan dengan makan siang bersama. Acara resmi akan ditutup pada pukul 14.00 WIB, menandai berakhirnya retreat yang berlangsung sejak subuh hingga malam selama delapan hari berturut-turut. Para peserta kemudian akan kembali ke daerah masing-masing.

banner 325x300

You may also like

Leave a Comment

Latest Articles

GOOGLE Picks

PT MEDIA ALFA JAYA © 2025 ANGKASA.TV PART OF ANGKASA VIDEO NET TV.

ANGKASA.TV

Email us:

customer@angkasa.tv
costumer services
+ (62) 812-6230-9985
Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00